Glagah, Banyuwangi, Responnews.net - Sebagai upaya mendukung Program Ketahanan Pangan (Hanpangan) di wilayah binaan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Rejosari Koramil 0825/03 Glagah Serda Redi Agus Prasetyo melaksanakan pendampingan pertanian dengan membantu petani melakukan tanam padi di lahan Kelompok Tani Kurma Desa Rejosari Glagah . Senin, 03/06/2024
Pendampingan pertanian yang dilakukan Babinsa terhadap warga petani merupakan salah satu peran Babinsa dalam melaksanakan tugas pembinaan di kampung binaan. Hal ini sebagai upaya dalam mewujudkan ketahanan pangan wilayahnya.
Adapun upaya Babinsa untuk melakukan pendampingan terhadap para petani di wilayah binaan secara rutin, salah satunya dengan membantu dalam penanaman tanaman padi.
Kami selaku Babinsa diwilayah binaan siap melaksanakan pendampingan bersama petani, dengan tujuan agar pertumbuhan tanaman padi tumbuh subur dan hasilnya nantinya juga akan meningkat,”
," Ini kami lakukan guna mendukung Program Hanpangan, kami selalu memberikan pendampingan kepada para petani dalam segala bentuk kegiatan termasuk melakukan penanaman tanaman padi untuk nanti didata dan dilaporkan agar dapat ditindaklanjuti apabila ada kendala pada pertumbuhan tanaman padi tersebut,”tuturnya.
Kegiatan swasembada pangan ini diharapkan mampu menciptakan sinergitas TNI dan petani dalam mendorong pencapaian target pemerintah. Ungkap Babinsa
Sementara itu Sunaryo petani kelompok tani Kurma Desa Rejosari mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan kesediaan Babinsa yang mendampingi sekaligus membantu kegiatan tanam padi, berharap hasil panen nanti akan menuai hasil yang baik.(*)
Sumber: Pendim 0825
Publiser: Bud
0 Comments:
Posting Komentar