Breaking News
Nasional
Respon News
  • Beranda
  • Nasional
  • Ragam
  • Hiburan
  • Dokumentasi
  • YouTube
Home / Nasional / Geber Program Penguatan Ekonomi Arus Bawah, Bupati Ipuk Ngantor di Dua Desa

Geber Program Penguatan Ekonomi Arus Bawah, Bupati Ipuk Ngantor di Dua Desa

Nasional

BANYUWANGI, Responnews.net – Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali melaksanakan program Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa). Kali ini Bupati Ipuk berkantor di dua desa sekaligus yakni Desa Sumberarum dan Desa Sumberbulu, Kecamatan Songgon, pada Selasa (28/05/2024).

Di dua desa ini, Bupati Ipuk menggeber program penguatan ekonomi arus bawah. Seperti di Desa Sumberarum, Bupati bertemu dengan tiga ibu yang menjadi tulang punggung keluarga, yaitu Halimah, Suliyana, dan Khusnul Hotimah.

Mereka masing-masing memiliki usaha kecil yang menjadi sumber penghidupan sehari-sehari. Kepada mereka Bupati Ipuk menyalurkan program bantuan alat usaha "Kanggo Riko".

Kanggo Riko yang dalam bahasa Osing berarti ”Untuk Anda”, merupakan program yang fokus memberdayakan ribuan warga miskin, dengan menggelontorkan dana penguatan ekonomi bagi rumah tangga miskin (RTM) yang sedang merintis usaha atau berniat meningkatkan usahanya.

Penerima program ini masing-masing mendapatkan Rp2,5 juta lewat Anggaran Dana Desa (ADD), disesuaikan dengan kebutuhan usaha mereka.

"Program ini 60 persen lebih sasarannya perempuan kepala rumah tangga. Tidak hanya bantuan alat usaha," kata Bupati Ipuk.

"Semoga dengan bantuan ini, usaha dari ibu-ibu hebat ini bisa makin berkembang dan bisa memenuhi kebutuhan keluarga," imbuhnya.

Selain menyalurkan bantuan Kanggo Riko, di desa ini Bupati juga memberikan bantuan alat usaha untuk warung rakyat dalam program Warung Naik Kelas (Wenak).

Berbeda dengan Kanggo Riko, Bantuan WeNak diberikan kepada para pelaku usaha warung mikro. Dengan bantuan sebesar Rp.1 juta, diharapkan bisa dipergunakan untuk meng-upgrade peralatan usahanya ataupun menambah modal dagangannya.

"Dengan bantuan alat usaha yang diberikan, semoga kondisi warung bisa menjadi lebih baik, bersih, sehingga pelanggannya makin banyak, pendapatannya juga bertambah," jelasnya.

Dalam program Bunga Desa yang digelar Bupati Ipuk sejak awal 2021, juga digeber berbagai pelatihan untuk kelompok masyarakat. Seperti pengolahan makanan ringan dan membatik bagi ibu-ibu rumah tangga, dan pelatihan content creator untuk anak-anak muda.

Selain itu, di dua desa ini pula Bupati juga menggali potensi pertanian dan peternakan. Di desa Sumberarum, Bupati mengunjungi lahan pertanian sawi putih yang memproduksi mulai dari pembibitan hingga pengemasan.

Sementara di desa Sumberbulu, Bupati Ipuk meninjau peternakan ayam petelur dan berdialog bersama kelompok ternak dan tani.

"Saya minta Dinas Pertanian untuk terus melakukan pendampingan, berikan pelatihan-pelatihan kepada kelompok peternak dan petani, agar produksinya kian meningkat. Dorong untuk menerapkan pertanian dan peternakan organik," ungkap Ipuk. 

Di program Bunga Desa kali ini, Bupati Ipuk menyempatkan mengunjungi sekolah. Bupati mengunjungi SDN 1 Sumberarum, untuk memberikan workshop berkaitan dengan pendidikan. Mulai dari kelas parenting melalui Sekolah Orang Tua Hebat (Sobat), sekolah tanggap bencana kepada siswa-siswa SD, serta pembekalan untuk para tenaga PPPK guru.

Selama Ngantor di Desa juga diselenggarakan layanan publik, seperti administrasi kependudukan, perizinan usaha mikro berbasis OSS, perpajakan hingga tes pap smear, konseling kesehatan, pelatihan UMKM, juga digelar pasar murah beras. (*)

Tim
Facebook Twitter Google Plus

Redaksi

Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA.

RELATED POSTS

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 Comments:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar ( Atom )
Ikuti Kami dari Email

Sign up for our newsletter, and well send you news and tutorials on web design, coding, business, and more! You'll also receive these great gifts:

BERITA TERBARU

Berhasil Menggagalkan Upaya Penyelundupa Handphone, 4 Pegawai Lapas Banyuwangi Dapatkan Penghargaan dari Kalapas

Redaksi- Juli 09, 2025

BERITA UTAMA

  • Dikenal Penghasil Coklat Terbaik, Banyuwangi Gelar Festival Coklat di Glenmore
    BANYUWANGI, Responnews.net - Kabupaten Banyuwangi telah dikenal sebagai salah satu penghasil cokelat terbaik di dunia. Kian mem...
  • Jasa Raharja Lakukan Verifikasi Data untuk Penyaluran Santunan Korban KMP Tunu Pratama Jaya
    BANYUWANGI, Responnews.net - PT Jasa Raharja melakukan verifikasi terhadap data korban meninggal dunia dalam insiden tenggelamn...
  • Serda Ayub Babinsa Ketapang Evakuasi Penemuan Jenazah di Parit Sawah Dusun Selogiri
    BANYUWANGI, Responnews.net – Warga Dusun Selogiri, Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro, digegerkan dengan penemuan sesosok jenaza...

Arsip

Terjemahan

Tentang Kami

Tentang Kami
Arus berita dikanal utama kini berkembang dengan cepat, dengan berbagai jenis karakter media. Kini telah hadir Media Online Respon News, dengan membawa prinsip media yang Informatif dan Berimbang. Menyampaikan informasi secara Lokal dan Nasional, Respon News berusaha memenuhi kebutuhan pambaca akan informasi global.
Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA

Kode Etik Jurnalistik

  • Kode Etik Jurnalistik

Redaksi

  • Susunan Redaksi

Label

  • Nasional ( 5609 )
  • ragam ( 626 )
  • Hiburan ( 49 )
  • news ( 19 )

Pilihan

  • Dikenal Penghasil Coklat Terbaik, Banyuwangi Gelar Festival Coklat di Glenmore
    BANYUWANGI, Responnews.net - Kabupaten Banyuwangi telah dikenal sebagai salah satu penghasil cokelat terbaik di dunia. Kian mem...
  • Jasa Raharja Lakukan Verifikasi Data untuk Penyaluran Santunan Korban KMP Tunu Pratama Jaya
    BANYUWANGI, Responnews.net - PT Jasa Raharja melakukan verifikasi terhadap data korban meninggal dunia dalam insiden tenggelamn...
  • Serda Ayub Babinsa Ketapang Evakuasi Penemuan Jenazah di Parit Sawah Dusun Selogiri
    BANYUWANGI, Responnews.net – Warga Dusun Selogiri, Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro, digegerkan dengan penemuan sesosok jenaza...
Distributed By Gooyaabi Templates
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Layanan