Breaking News
Nasional
Respon News
  • Beranda
  • Nasional
  • Ragam
  • Hiburan
  • Dokumentasi
  • YouTube
Home / Nasional / Polisi Dirikan 10 Posko untuk Amankan Mudik di Banyuwangi

Polisi Dirikan 10 Posko untuk Amankan Mudik di Banyuwangi

Nasional
Banyuwangi, Responnews.net - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyuwangi membuka 10 Posko untuk mengamankan arus mudik Idul Fitri 2024. Posko ini akan disiagakan selama gelaran operasi ketupat mulai tanggal 4-16 April. 

Dalam Posko ini nantinya diisi oleh ratusan personel dari unsur TNI Polri, Pemkab Banyuwangi dan stake holder lainnya. 

Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono melalui Wakapolresta Banyuwangi, AKBP Dewa Putu Eka  Darmawan menyebut 10 posko itu didirikan di sejumlah titik strategis di Banyuwangi. 

"Posko didirikan mulai dari Kecamatan Wongsorejo hingga Kecamatan Kalibaru," kata Dewa usai apel gelar pasukan operasi ketupat semeru 2024 di Mapolresta Banyuwangi, Rabu (3/4). 

AKBP Dewa menjabarkan 10 Posko itu terbagi dalam beberapa kategori. Diantaranya 7 Posko pengamanan (Pos Pam), 2 Posko pelayanan (Pos Yan) dan 1 Posko terpadu. 

"Khusus untuk Posko terpadu hanya didirikan di Pelabuhan Ketapang," terangnya. 

Dalam operasi ketupat, kata Wakapolresta nantinya disiagakan 445 personel gabungan dari Polri, TNI, Pemkab Banyuwangi dan stakeholder lainnya.

Mereka akan bertugas mengamankan 109 objek, yang terdiri dari 36 tempat wisata, 6 terminal, 8 stasiun, 3 pelabuhan, 1 bandara, 47 masjid, dan 8 pusat perbelanjaan.

"Pasukan akan disiagakan selama gelaran operasi ketupat mulai 4 - 16 April. Mulai pukul 00.00 WIB dini hari nanti para personel akan mulai mengisi posko-posko," terang Wakapolresta.

Operasi Ketupat ini mengedepankan tindakan preemptif dan preventif yang didukung oleh penegakan hukum secara persuasif serta humanis. 

AKBP Dewa juga mengimbau kepada pemudik untuk selalu waspada, berhati-hati dan mematuhi aturan berlalu lintas. 

Dalam pesannya ia juga mengimbau seluruh Polsek jajaran untuk meningkatkan pengamanan di wilayah, mengingat akan banyak rumah yang ditinggal masyarakat selama libur Lebaran. (**)

Foto : Operasi gelar pasukan operasi ketupat semeru 2024.
Sumber: humas
Publiser: budi
Facebook Twitter Google Plus

Redaksi

Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA.

RELATED POSTS

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 Comments:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar ( Atom )
Ikuti Kami dari Email

Sign up for our newsletter, and well send you news and tutorials on web design, coding, business, and more! You'll also receive these great gifts:

BERITA TERBARU

Polresta Banyuwangi Gelar Mayur Kamtibmas dengan Bagikan Sayur Segar Kepada Masyarkat

Redaksi- Januari 30, 2026

BERITA UTAMA

  • Owner Mediasuarabangsa.com Mendukung Sepenuhnya Institusi Polri Tetap Berada Di Bawah Naungan Presiden
    Banyuwangi, Responnews.net - 29 Januari 2026 - Pemilik dan pendiri Mediasuarabangsa.com, menyatakan dukungannya secara penuh te...
  • Prajurit Posal Muncar Lanal Banyuwangi Evakuasi Nelayan Meninggal Dunia di Atas KMN Umbaran
    BANYUWANGI, Responnews.net — Prajurit Pos Angkatan Laut (Posal) Muncar, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, bergera...
  • Lapas Banyuwangi Gelar Peringatan Isra Mikraj, Perkuat Spiritual Warga Binaan
    BANYUWANGI, Responnews.net -  Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi menggelar peringatan Isra Mikraj Nabi Muhamma...

Arsip

Terjemahan

Tentang Kami

Tentang Kami
Arus berita dikanal utama kini berkembang dengan cepat, dengan berbagai jenis karakter media. Kini telah hadir Media Online Respon News, dengan membawa prinsip media yang Informatif dan Berimbang. Menyampaikan informasi secara Lokal dan Nasional, Respon News berusaha memenuhi kebutuhan pambaca akan informasi global.
Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA

Kode Etik Jurnalistik

  • Kode Etik Jurnalistik

Redaksi

  • Susunan Redaksi

Label

  • Nasional ( 5623 )
  • ragam ( 733 )
  • Hiburan ( 58 )
  • news ( 19 )

Pilihan

  • Owner Mediasuarabangsa.com Mendukung Sepenuhnya Institusi Polri Tetap Berada Di Bawah Naungan Presiden
    Banyuwangi, Responnews.net - 29 Januari 2026 - Pemilik dan pendiri Mediasuarabangsa.com, menyatakan dukungannya secara penuh te...
  • Prajurit Posal Muncar Lanal Banyuwangi Evakuasi Nelayan Meninggal Dunia di Atas KMN Umbaran
    BANYUWANGI, Responnews.net — Prajurit Pos Angkatan Laut (Posal) Muncar, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, bergera...
  • Lapas Banyuwangi Gelar Peringatan Isra Mikraj, Perkuat Spiritual Warga Binaan
    BANYUWANGI, Responnews.net -  Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi menggelar peringatan Isra Mikraj Nabi Muhamma...
Distributed By Gooyaabi Templates
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Layanan