Breaking News
Nasional
Respon News
  • Beranda
  • Nasional
  • Ragam
  • Hiburan
  • Dokumentasi
  • YouTube
Home / Nasional / Presiden Jokowi Tiba Bandara Syukuran Amiruddin Amir Untuk Resmikan Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan

Presiden Jokowi Tiba Bandara Syukuran Amiruddin Amir Untuk Resmikan Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan

Nasional
Luwuk, Responnews.net - Sesuai agenda terkait kunjungan Presiden RI, Joko Widodo ke Sulawesi Tengah, hari ini (26/03), Wakil Gubernur Sultang H. Ma'mun Amir bersama Bupati Banggai Amiruddin Tamoreka beserta Beserta Kapolda Sulteng  Agus Nugroho dan jajaran Forkompimda Kabupaten Banggai menyambut kedatangan Presiden dua periode itu di Bandara Sultan Amiruddin Amir, Luwuk, Banggai, pukul 10.35 Wita. 

Setibanya di Banggai, Presiden bersama Menteri PUPR RI Basuki Hadi Muljono didampingi Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Ma’mun Amir dan Kapolda Sulteng beserta rombongan lainnya langsung menaiki Heli Super Puma menuju Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) untuk meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden Republik Indonesia (Inpres) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah atau Inpres Jalan Daerah (IJD) di Kabupaten Bangkep, sekaligus Meninjau Pasar Tradisional dan  menyerahkan Bantuan Modal Kepada Pedagang Pasar.

Bantuan dana Inpres  percepatan pembangunan jalan daerah pada anggaran APBN  tahun 2023 tersebut  diperuntukan untuk  pembangunan jalan daerah  yang menjadi penghubung ke kawasan industri dan sentra produksi.

Pemerintah Pusat mengalokasikan anggaran sebesar Rp 14,6 triliun di tahun 2023 untuk peningkatan jalan daerah di beberapa provinsi di Indonesia. 

Sementara untuk tahun 2024, Pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 15 triliun untuk peningkatan jalan daerah.

Keberadaan Inpres, merupakan bentuk kebijakan dan program pemerintah dalam mengintervensi daerah lewat stimulan anggaran guna meningkatkan infrastruktur jalan untuk memperlancar akses konektivitas dan distribusi logistik. 

Selain meresmikan IJD dan meninjau pasar Salakan di Bangkep, Jokowi juga akan meninjau sekaligus meresmikan beberapa Proyek Startegis Nasional di Wilayah Palu, Sigi, Donggala (Pasigala), Kabupaten Banggai dan Kabupaten Tolitoli di Sulawesi Tengah serta Bandara yang ada di Bolaang Mongondow dan Gorontalo. 

Kunjungan kerja RI 1  ke Sulteng dijadwalkan akan berlangsung selama 2 (dua) hari  dari tanggal 26-27 Maret 2024.

Selanjutnya, Presiden RI bersama rombongan akan bertolak menuju Kota Palu menggunakan pesawat kepresidenan dan melanjutkan kegiatan pengresmian beberapa Bandara termasuk Bandara Mutiara Sis Aldjufri yang direhab pasca bencana 2018 lalu.

Sebagaimana diketahui, Presiden Jokowi juga akan menginap semalam di Kota Palu untuk melanjutkan kegiatan pada rabu (27/03) di Kabupaten Donggala, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Toli-Toli sebelum kembali ke Ibu Kota Negara, Jakarta. 



Sumber : PPID Pelaksana Biro Administrasi Pimpinan dan dipublis oleh PPID Utama selaku Humas Pemprov. Sulteng/Dinas Kominfo Santik.
Facebook Twitter Google Plus

Redaksi

Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA.

RELATED POSTS

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 Comments:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar ( Atom )
Ikuti Kami dari Email

Sign up for our newsletter, and well send you news and tutorials on web design, coding, business, and more! You'll also receive these great gifts:

BERITA TERBARU

PT Patra Logistic Ikuti Latihan Sea dan Jungle Survival Bersama TNI AL di Koarmada II

Redaksi- Januari 26, 2026

BERITA UTAMA

  • Perkuat Sinergi TNI–Polri, Kapolresta Banyuwangi Kunjungi Puslatpurmar 7 Lampon
    Banyuwangi, Responnews.net – Sinergitas TNI dan Polri di wilayah Banyuwangi terus terjaga dan semakin solid. Kapolresta Banyuwa...
  • PW-FRN Counter Polri DPC Banyuwangi Apresiasi Pengabdian Kompol Elang Prasetyo Selama Menjabat Kasat Lantas
    Banyuwangi, Responnews.net – Perkumpulan Wartawan Fast Respon Nusantara (PW-FRN) Counter Polri Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Bany...
  • Pelukan, Jabat Tangan, dan Doa Mengiringi Pisah Sambut Kasat Reskrim Polresta Banyuwangi
    BANYUWANGI, Responnews.net — Suasana haru tak terbendung dalam acara pisah sambut Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim...

Arsip

Terjemahan

Tentang Kami

Tentang Kami
Arus berita dikanal utama kini berkembang dengan cepat, dengan berbagai jenis karakter media. Kini telah hadir Media Online Respon News, dengan membawa prinsip media yang Informatif dan Berimbang. Menyampaikan informasi secara Lokal dan Nasional, Respon News berusaha memenuhi kebutuhan pambaca akan informasi global.
Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA

Kode Etik Jurnalistik

  • Kode Etik Jurnalistik

Redaksi

  • Susunan Redaksi

Label

  • Nasional ( 5621 )
  • ragam ( 733 )
  • Hiburan ( 58 )
  • news ( 19 )

Pilihan

  • Perkuat Sinergi TNI–Polri, Kapolresta Banyuwangi Kunjungi Puslatpurmar 7 Lampon
    Banyuwangi, Responnews.net – Sinergitas TNI dan Polri di wilayah Banyuwangi terus terjaga dan semakin solid. Kapolresta Banyuwa...
  • PW-FRN Counter Polri DPC Banyuwangi Apresiasi Pengabdian Kompol Elang Prasetyo Selama Menjabat Kasat Lantas
    Banyuwangi, Responnews.net – Perkumpulan Wartawan Fast Respon Nusantara (PW-FRN) Counter Polri Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Bany...
  • Pelukan, Jabat Tangan, dan Doa Mengiringi Pisah Sambut Kasat Reskrim Polresta Banyuwangi
    BANYUWANGI, Responnews.net — Suasana haru tak terbendung dalam acara pisah sambut Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim...
Distributed By Gooyaabi Templates
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Layanan