Breaking News
Nasional
Respon News
  • Beranda
  • Nasional
  • Ragam
  • Hiburan
  • Dokumentasi
  • YouTube
Home / Nasional / Ke Banyuwangi, Pj Bupati Pasuruan Tertarik Penerapan Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah

Ke Banyuwangi, Pj Bupati Pasuruan Tertarik Penerapan Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah

Nasional
BANYUWANGI, Responnews.net – Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto, memboyong seluruh camat dan kepala organisasi perangkat daerah (OPD)-nya ke Kabupaten Banyuwangi. Kunjungan mereka untuk studi tiru penerapan Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) di Banyuwangi.

“Kami banyak mendengar tentang sejumlah prestasi Banyuwangi. Hari ini kami datang untuk belajar banyak hal, terutama tentang implementasi ETPD,” kata Andriyanto, saat disambut oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Banyuwangi, Mujiono, di Lounge Pemkab Banyuwangi, Kamis (04-01-2024).

Andriyanto mengaku ingin sharing tentang penerapan elektronifikasi transaksi pemda, baik transaksi pendapatan maupun belanja daerah. 

Menurut dia, penerapan transaksi non tunai ini dapat memperbaiki pengelolaan keuangan pemerintah daerah menjadi lebih efisien, transparan, serta akuntabel, dan pada akhirnya dapat meningkatkan PAD.

Rombongan Pemkab Pasuruan berada di Banyuwangi selama tiga hari, Rabu-Jumat, 3 - 5 Januari2024. Selain sharing penerapan ETPD, mereka juga melihat langsung implementasi elektronifikasi transaksi pajak dan retribusi daerah di sejumlah lokasi. 

Di antaranya, pembayaran tiket elektronik (e-ticket) di destinasi Grand Watudodol dan hutan de Djawatan.

“Sekalian kami ingin belajar pengembangan pariwisata. Kami punya potensi yang hampir sama dengan Banyuwangi. Ada gunung, danau, hutan, hingga suku asli,” kata Andriyanto.

Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Banyuwangi Mujiono menyambut hangat kunjungan Pj Bupati Andriyanto tersebut. Menurutnya, ini menjadi momentum bagi kedua daerah untuk saling sharing.

Terkait ETPD, Mujiono menjelaskan bahwa transaksi pemda telah dilakukan secara elektronik. Misalnya, penerimaan pembayaran pajak dan retribusi dilakukan online.

“Elektronifikasi transaksi terus kami perluas. Selain di lingkungan pemkab, kami juga mendorong para pedagang pasar mulai bertransaksi secara non tunai menggunakan QRIS,” urai Mujiono.  

Di pasar-pasar, imbuhnya, juga tersedia electronic data capture agar para pedagang bisa membayar retribusi secara non tunai. Selain itu, di fasilitas umum milik pemkab juga disediakan uang elektronik reader (UER).

Tim/Red
Facebook Twitter Google Plus

Redaksi

Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA.

RELATED POSTS

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 Comments:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar ( Atom )
Ikuti Kami dari Email

Sign up for our newsletter, and well send you news and tutorials on web design, coding, business, and more! You'll also receive these great gifts:

BERITA TERBARU

Polres Kediri Kota Bersama TPID Sidak Beras Premium di Sejumlah Pasar Modern

Redaksi- Juli 21, 2025

BERITA UTAMA

  • Jelang Penutupan Gumitir, Banyuwangi Koordinasi Rute Kereta Api dan Bus
    BANYUWANGI, Responnews.net - Menjelang rencana penutupan jalur Gumitir yang menghubungkan antara Banyuwangi dan Jember, Pemkab ...
  • Polresta Banyuwangi Gelar Mayur Kamtibmas dan Edukasi Bahaya Judi Online Serta Sosialsi Operasi Patuh
    Banyuwangi, Responnews.net — Polresta Banyuwangi terus menggencarkan edukasi bahaya judi online kepada masyarakat. Lewat progra...
  • Respon Cepat Polresta Banyuwangi Terjunkan Personel Pengamanan dan Pengaturan Kendaraan di Pelabuhan Ketapang
    Banyuwangi, Responnews.net — Polresta Banyuwangi mengerahkan kekuatan penuh untuk mengatasi kepadatan  kendaraan yang terjadi d...

Arsip

Terjemahan

Tentang Kami

Tentang Kami
Arus berita dikanal utama kini berkembang dengan cepat, dengan berbagai jenis karakter media. Kini telah hadir Media Online Respon News, dengan membawa prinsip media yang Informatif dan Berimbang. Menyampaikan informasi secara Lokal dan Nasional, Respon News berusaha memenuhi kebutuhan pambaca akan informasi global.
Dikembangkan oleh: PT RESPON GLOBAL INDONESIA

Kode Etik Jurnalistik

  • Kode Etik Jurnalistik

Redaksi

  • Susunan Redaksi

Label

  • Nasional ( 5667 )
  • ragam ( 640 )
  • Hiburan ( 49 )
  • news ( 19 )

Pilihan

  • Jelang Penutupan Gumitir, Banyuwangi Koordinasi Rute Kereta Api dan Bus
    BANYUWANGI, Responnews.net - Menjelang rencana penutupan jalur Gumitir yang menghubungkan antara Banyuwangi dan Jember, Pemkab ...
  • Polresta Banyuwangi Gelar Mayur Kamtibmas dan Edukasi Bahaya Judi Online Serta Sosialsi Operasi Patuh
    Banyuwangi, Responnews.net — Polresta Banyuwangi terus menggencarkan edukasi bahaya judi online kepada masyarakat. Lewat progra...
  • Respon Cepat Polresta Banyuwangi Terjunkan Personel Pengamanan dan Pengaturan Kendaraan di Pelabuhan Ketapang
    Banyuwangi, Responnews.net — Polresta Banyuwangi mengerahkan kekuatan penuh untuk mengatasi kepadatan  kendaraan yang terjadi d...
Distributed By Gooyaabi Templates
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Layanan